Melihat Ada Kecelakaan Lalu Lintas? Ini yang Harus Kamu Lakukan!

Halo sobat! 

Di situasi pandemi seperti ini, tidak menutup kemungkinan terjadi kecelakaan, terutama kecelakaan lalu lintas yang sampai sekarang masih sangat tinggi angka kejadiannya. Dikatakan bahwa setiap jamnya, terdapat 3 orang meninggal karena kecelakaan lalu lintas. Tentunya, hal ini adalah kejadian yang sangat tidak diinginkan oleh kita. Lalu, bagaimana sikap yang harus kita ambil apabila melihat kecelakaan lalu lintas di jalan? Berikut ini adalah beberapa tindakan yang perlu dilakukan apabila kita melihat kecelakaan lalu lintas: 

1. Kuasai Keadaan 

Apabila kita melihat kecelakaan lalu lintas, maka, kuasailah keadaan sekitar. Kita perlu mencatat hal-hal penting yang terjadi saat kecelakaan tersebut terjadi, seperti mencatat nomor plat kendaraan yang terlibat kecelakaan, jenis kendaraan, tipe kendaraan, juga warna kendaraan serta jumlah korban untuk menjadi bukti terjadinya kecelakaan lalu lintas. Lalu, jauhkan kerumunan untuk menghindari hal-hal yang tidak terduga. Adanya kerumunan akan menyulitkan evakuasi korban kecelakaan lalu lintas yang terjadi.

2. Memberikan Pertolongan kepada Korban

Dalam kecelakaan lalu lintas, pasti terdapat korban kecelakaan lalu lintas. Apabila kita melihatnya, maka kita harus menolong korban kecelakaan lalu lintas tersebut. Apabila korban masih sadar, segera beri pertolongan pertama dan membuat korban agar tetap tenang dan tidak panik karena kejadian yang dialaminya. Akan tetapi, apabila korban tidak sadarkan diri, maka segera untuk menghubungi ambulans dan rumah sakit terdekat agar korban bisa ditangani lebih lanjut. 

3. Jangan Mengambil Foto atau Video Korban Kecelakaan

Mengambil foto atau video saat melihat terjadinya kecelakaan bukanlah hal yang baik untuk dilakukan. Terlebih kalau kita mengambil foto atau video dan menyebarluaskannya kepada orang-orang melalui media sosial, hal ini harus dihindari agar tidak terjadi kesalahpahaman orang-orang. Selain itu, dengan tidak mengambil serta menyebarluaskan foto atau video kecelakaan lalu lintas akan menghindari tersebarnya hoax-hoax di masyarakat berisi informasi yang tidak bisa dipertanggungjawabkan. 

4. Menghubungi Petugas yang Berwenang Menangani Kecelakaan Lalu Lintas

Menghubungi petugas yang berwenang menangani kecelakaan lalu lintas juga hal yang perlu untuk dilakukan. Kita bisa menghubungi petugas yang berwenang, diantaranya pihak kepolisian melalui telepon 119 terlepas ada atau tidaknya korban sehingga kejadian kecelakaan lalu lintas akan dapat terkontrol dengan baik. Selain itu, kita juga bisa menjadi saksi dengan menceritakan kronologi kecelakaan lalu lintas yang terjadi dan menjawab pertanyaan yang diajukan oleh pihak yang berwenang tersebut mengenai kronologi kejadian. 

5. Amankan Barang Bukti dan Jangan Ambil Barang Milik Korban

Bagaimanapun, mengambil barang milik orang lain bukanlah sesuatu yang patut untuk dilakukan. Terlebih, barang milik orang yang sedang mengalami kecelakaan lalu lintas, hal ini harus dihindari dengan alasan kemanusiaan dan juga barang yang ada bisa saja menjadi bukti terjadinya kecelakaan lalu lintas yang terjadi. Selain itu, barang yang ada di sekitar tempat kecelakaan lalu lintas terjadi bisa menjadi barang bukti yang akan berguna untuk pemeriksaan terjadinya kecelakaan lalu lintas. 

Nah, itu tadi adalah apa saja yang harus dilakukan kalau Anda melihat kejadian kecelakaan lalu lintas. Hal utama yang menjadi dasar adalah keselamatan diri Anda terlebih dahulu, kita boleh-boleh saja membantu atau menolong korban terjadinya kecelakaan lalu lintas, tetapi kita tidak boleh luput membiarkan keselamatan kita terancam, ya! Jangan sampai malah keamanan serta keselamatan kita tidak dipikirkan dengan baik, ya!

Tentang DukungCalonmu

Kalian udah tau tentang DukungCalonmu belum? DukungCalonmu merupakan start up pertama dan satu-satunya di Indonesia yang membahas mengenai hal politik. DukungCalonmu hadir untuk menciptakan budaya politik baru di Indonesia yang saat ini sedang tidak baik-baik saja keadaannya. Hadir dengan beberapa platform seperti Online Election, Kampanye Digital, DC Creative Agency, serta Tim Legal, DukungCalonmu menjadi platform yang sangat pas dalam upaya menumbuhkan partisipasi politik masyarakat di Indonesia. Bersama DukungCalonmu, mari bersama ciptakan budaya politik baru di Indonesia berbasis digitalisasi!

Categories:

No Responses

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *